Tim voli putri Bintang Family dari Kayuares Banjarnegara berhasil menjadi juara pertama dalam turnamen bola voli putri antar klub Volibara Cup Pro 2016 yang digelar Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Olahraga Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Politeknik Banjarnegara di lapangan terbuka kampus Politeknik Banjarnegara, Sabtu (14/5) lalu.

Tim voli putri Bintang Family dinobatkan sebagai juara setelah dalam partai final berhasil mengalahkan tim voli putri Andalas Kayuares dengan skor 2-0. Dengan hasil tersebut Tim voli putri Bintang Family berhak memboyong trofi dan uang pembinaan sebesar Rp. 2.500.000,- dan tim voli putri Andalas sebagai runner-up berhak atas trofi dan uang pembinaan Rp. 1.500.000,-.

Juara ketiga diraih tim voli putri Politeknik Banjarnegara setelah dalam partai final berhasil menaklukkan tim voli putri Mitra Chicken Wonosobo dengan skor 2-0. Tim voli putri Politeknik Banjarnegara berhasil membawa pulang trofi dan uang pembinaan sebesar 1 juta.

Ketua Panitia Mei Dwi Hartanto mengatakan turnamen voli putri Volibara Cup Pro 2016 tersebut diikuti oleh 18 tim voli putri profesional, baik yang berada di Kabupaten Banjarnegara maupun region Jawa Tengah. “Even ini sekaligus sebagai ajang silaturahmi antar pemain voli khususnya yang berada di wilayah region Jawa Tengah,” kata Mei.

Pembina UKM Olahraga Politeknik Banjarnegara Yuni Alvianto mengatakan walaupun hanya meraih juara ketiga namun pihaknya merasa puas dengan prestasi yang berhasil diraih timnya. Dirinya berharap prestasi yang telah diraih tim voli putri Politeknik Banjarnegara tersebut dapat memotivasi UKM untuk terus berkarya dan berprestasi. Dengan demikian dapat mengharumkan nama Politeknik Banjarnegara dalam berbagai kejuaraan baik tingkat daerah maupun nasional.

Sementara itu Kepala UPT Humas Politeknik Banjarnegara, Bondan Hery Setiawan mengatakan turnamen voli tersebut merupakan even pembuka dari rangkaian kegiatan Dies Natalis 8 Politeknik Banjarnegara yang jatuh 11 Juni. “Pada puncak peringatan Dies Natalis 8 akan diselenggarakan rapat senat terbuka dan orasi ilmiah. Rencananya rangkaian kegiatan Dies Natalis 8 akan ditutup dengan even parade band pada Juli mendatang,” kata Bondan.

Ditambahkan Bondan, dengan melihat animo dari peserta dan penonton turnamen Volibara Cup Pro 2016 yang luar biasa, pihaknya berharap kegiatan tersebut akan menjadi even rutin yang digelar setiap tahunnya. Saat ini pihaknya sedang menggagas kegiatan serupa namun dikhususkan untuk tingkat pelajar. “Melihat animo dari para pecinta bola voli yang kemarin hadir, saat ini kami sedang menggodog tunamen bola voli untuk tingkat pelajar. Mudah-mudahan bisa digelar di tahun ini,” tambahnya.

bbb

ddd

eee

iii

hhh

ccc

fff

ggg